Ternyata Bendera Indonesia Terbalik Adalah Kesengajaan, Ini Faktanya


INDOSEJATICOM - Entah apa yang ada di benak kita saat ini ketika melihat betapa rendahnya cara Malaysia melecehkan dan mempermalukan Indonesia di Sea Games 2017. Terlepas kalau hal ini masih dicari kebenarannya apakah karena kesengajaan atau tidak, Bendera Indonesia terbalik tidak hanya ditemukan dalam buku panduan, melainkan juga di salah satu koran Malaysia.

Hal ini diungkapkan oleh Menteri Komunikasi dan Informasi (Menkominfo) Rudiantara. Menkominfo menyatakan menyesalkan hal tersebut sampai bisa terjadi. Apalagi ini bukan hanya pada satu kejadian yang menunjukkan bahwa ini bukan kekeliruan dan ketidaksengajan.

“Sebagai negara tetangga, yang bersahabat tentunya harus dicek kenapa terjadi salah cetak. Karena salah cetak tersebut terjadi di buku panduan, kemudian juga ada koran di sana juga salah cetak terbalik warnanya bukan merah putih tapi putih merah,” kata Menkominfo Rudiantara di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat.

“Itu harus segera diurus, walaupun pihak Malaysia sudah meminta maaf melalui surat terbuka, tapi ini tetap harus diselesaikan. Tidak bisa hanya selesai hanya dengan minta maaf yang terbuka, katakan lah disebarkan melalu media sosial,” ucapnya.

Menurut saya ini namanya sudah SANGAT KETERLALUAN. Bagaimana bisa bendera kita itu sampai dua kali terbalik dibuat mereka dalam pemberitaan dan informasi mengenai Sea Games. Ada di dalam buku panduan dan ada juga dalam koran tersebut. Terlepas apakah hal tersebut adalah rentetan dari tampilan bendera terbalik dalam buku panduan yang dikutip, hal ini jelas sangat melecehkan.

Sejak kapan PBB atau internet dan tempat lain membuat bahwa Indonesia benderanya terbalik. Kalau memang sulit tahu bagaimana bendera Indonesia, cukup cari saja di google seperti berikut ini.



Apa sih susahnya mencari gambar bendera Indonesia?? Anehnya bendera negara Asean lain yang lebih rumit dari Indonesi bisa benar mereka tampilkan. Bahkan bendera Timor Leste yang adalah pecahan Indonesia juga tidak salah mereka tampilkan.

Karena ini memang menjadi sangat wajar kalau warga Indonesia menganggap Malaysia sedang mencari masalah dan mau cari berantem dengan orang Indonesia. Terlalu naif rasanya ini dijadikan sebuah alasan tidak sengaja. Ini jelas disengaja untuk tidak teliti. Karena kalau sengaja teliti pastilah tidak akan terjadi seperti ini.

Hal speerti ini tidaklah bisa dibiarkan. Sudah sangat tersebar dan sangat memalukan. Bahkan pada akhirnya jadi kembali memanas hubungan antar warga Malaysia dan Indonesia terkait insiden ini. Saling serang dan sindir terjadi. Suasana yang tidak baik apalagi dalam suasana Sea Games 2017.

Kondisi ini pada akhirnya membuat suasana persahabatan yang harusnya diusung dalam even Sea Games 2017 tidak lagi kondusif. Apalagi terjadinya kepada dua negara yang punya sejarah buruk dalam berelasi. Ya, Indonesia dan Malaysia memang punya banyak pergesekan yang terjadi.

Salah satunya adalah masalah imigran gelap yang sering menjadi polemik dalam hubungan diplomasi antara Indonesia dan Malaysia. Baru-baru ini saja masalah imigran gelap masih terus menjadi polemik. Itulah juga yang sering membuat Indonesia dipandang remeh oleh Malaysia.

Tidak heran kalau pengalaman teman pernah ke Malaysia sorot mata orang Malaysia selalu curiga bahwa kita adalah seorang asisten rumah tangga atau buruh kasar. Sangat miris dan menyedihkan. Jadi, tidak heran kalau akhirnya kejadian seperti ini pun hanya dianggap sepele dan bisa diselesaikan hanya dengan minta maaf.

Bolehkah seperti itu?? Saya tidak setuju dan tidak akan pernah menyetujui hal ini diselesaikan dengan minta maaf. Harus ada penjelasan secara media dan disebar di media sosial dan cetak di Malaysia selama beberapa hari menampilkan bendera Indonesia yang sebenarnya.

Mengapa hal ini perlu dilakukan, karena ini bukan persoalan sepele. Ini persoalan menghargai bendera bangsa dan negara. Ini persoalan kedaulatan, bukan soal gambar biasa. Itulah mengapa rakyat Malaysia sepertinya perlu dibiasakan dengan bendera merah putih sebenarnya.

Saya berharap pemerintah Indonesia tidak lembek kepada Malaysia ini dan tidak perlu sungkan untuk menjaga kondusivitas Sea Games 2017. Sebagai negara kita harus tegas supaya tidak disepelekan dan ini menjadi hal penting untuk negara-negara lainnya.

Jadi, jangan kendorkan. udah terlalu sering kita dilecehkan oleh Malaysia. Gebuk dan Tendang Pak Jokowi.


Sumber:http://ift.tt/2vd5LxP

Share this